Kamis, 11 November 2021

SUMBER BELAJAR & DESA KALA PATRA DALAM KEGIATAN PEMBELAJARAN

 


Setahun sudah berlalu
Tak terasa kini sudah diadakan kembali kegiatan PembaTIK Level 4 Tahun 2021
Perasaan ini tak dapat diungkapkan
Tuhan sedang menyiapkan jalan untuk menabung karma baik
Ya, karma baik untuk selalu ingat berbagi walau sekecil apapun itu
Ilmu pengetahuan adalah kekayaan tertinggi
Namun tidak banyak yang mau/bisa/lihai dalam membagikannya

AYOOO
Berbagi dan Berkolaborasi!!!

Puji syukur Tuhan, diberikan kesempatan untuk bergabung dengan Sahabat Rumah Belajar lainnya di Provinsi Bali. Tantangan di setiap levelnya menyiapkan kita untuk menjadi pribadi yang matang. Level 4 adalah level terakhir dalam kegiatan pembaTIK. Tantangan yang diberikan adalah membuat VLOG, BLOG, dan melakukan sosialisasi. Tak hanya itu, peserta juga harus mengikuti kegiatan coaching selama 4 hari dan kegiatan kuliah umum selama 2 hari. 

Kegiatan pembaTIK tahun ini mengangkat tema besar, yaitu berbagi dan berkolaborasi. Kemudian tema besar tersebut dibuatkan sub tema pada masing-masing kelompok di provinsi tersebut. Sub tema hendaknya mengandung kearifan lokal daerah setempat. Kearifan lokal yang dipilih oleh kelompok saya adalah Desa Kala Patra. Desa Kala Patra berasal dari tiga kata yakni Desa berarti tempat kita berada, kala adalah waktu saat kita berada, dan patra adalah keadaan ataupun situasi dan kondisi di mana kita berada. Jadi Desa Kala Patra dapat diartikan sebagai keluesan atau penyesuaian diri sesuai dengan tempat dan waktu kita berada. 

Sejalan dengan kegiatan pembelajaran tatap muka terbatas (PTMT) yang sedang berlangsung saat ini. Peserta didik boleh memilih untuk ke sekolah atau belajar dari rumah (DESA), peserta didik diberikan kesempatan untuk hadir ke sekolah sesuai dengan absensi (ganjil/genap) (KALA). Peserta didik melakukan adaptasi pembelajaran, sesekali suasana kelas sesekali suasana rumah (PATRA).

Pengintegrasian kearifan lokal Desa, Kala, Patra dipandang sesuai dengan situasi pandemi covid-19 sekarang ini. Guru bertindak sebagai pamong yang harus mengerti keadaan masing-masing peserta didik yang diajarnya. Guru hendaknya mampu mengantarkan peserta didik menuju gerbang kebahagiaan sesuai dengan minat dan bakatnya. Salah satu cara untuk mengakomodasi perbedaan minat dan bakat yang menjurus kepada gaya belajar adalah dengan memanfaatkan portal Rumah Belajar. Apabila peserta didik adalah anak dengan gaya belajar visual, mari sajikan bahan video. Jika peserta didik adalah anak yang dengan gaya belajar auditori, mari sajikan bahan audio (podcast). Jika peserta didik adalah anak dengan gaya belajar kinestetik, mari sajikan bahan multimedia pembelajaran interaktif (MPI). 

Pada tugas Vlog saya memanfaatkan fitur utama Sumber Belajar pada Portal Rumah Belajar dalam pembelajaran. Topik yang saya angkat adalah peredaran darah pada manusia. Peserta didik disajikan permasalahan yang dipecahkan dalam kelompoknya kemudian dipresentasikan untuk mendapatkan umpan balik. Terakhir peserta didik menarik kesimpulan. Model pembelajaran yang digunakan adalah model pembelajaran berbasis masalah atau PBL (Probblem Based Learning).

Berikut adalah VLOG yang berisikan rekam jejak saya selama mengikuti kegiatan pembaTIK level 4 tahun 2021 dari coaching, audiensi, sosialisasi, dan praktik baik dalam pembelajaran dengan mengintegrasikan kearifan lokal Bali (Desa, Kala, Patra) dan tentunya memanfaatkan portal Rumah Belajar. Semoga bermanfaat dan selamat menyaksikan 💖


  • Terima kasih saya ucapkan kepada Pusdatin Kemdikbudristek RI yang sudah menyelenggarakan kegiatan pembaTIK secara rutin tiap tahunnya. Selalu ada hal berbeda dari tahun ke tahun. Tantangan yang diberikan disesuaikan dengan tuntutan jaman namun tidak meninggalkan local genius. Sungguh pemikiran yang luar biasa. 
  • Tak lupa juga saya mengucapkan terima kasih kepada PTP Pusdatin yang menjadi tutor kami di Provinsi Bali, Bapak Wibowo Mukti, Bapak Hafiz Maulana, Ibu Eni Susilawati, dan Ibu Ita. 
  • Terima kasih juga untuk Duta Rumah Belajar Provinsi Bali dari tahun 2017-2020, Bapak Komang Rika, Bapak Nyoman Haryantara, Bapak Komang Budi, Ibu Eka Yanthi, dan Bapak Gede Yokta atas waktu, atas bimbingan, atas dukungan, dan atas segalanya. 
  • Kepada Sahabat Rumah Belajar Provinsi Bali, terima kasih sudah merangkul dan berkolaborasi bersama saya. Semoga ke depannya kita masih bisa bersama dalam berbagi dan berkolaborasi.
  • Kepada Sahabat Rumah Belajar Provinsi Jawa Barat (Pak Furqon) dan Kepada Sahabat Rumah Belajar Provinsi Jawa Timur (Mba Nastiti) terima kasih atas kolaborasi hebat yang pernah kita lakukan bersama. Saya banyak belajar ketika NGOPI JALI. Semoga kita tidak putus tali silaturahmi ya.
  • Terima kasih juga untuk bapak/ibu guru hebat yang mengikuti kegiatan webinar saya. Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk dipraktikkan.
  • Teruntuk peserta didik kelas 8D dan kelas 8E di SMP Negeri 3 Denpasar terima kasih atas kerja sama dan ketekunan dalam mengikuti pembelajaran IPA bersama Bu Utami.


Belajar bersama Rumah Belajar

Belajar di mana saja
Kapan saja
Dengan siapa saja

Merdeka Belajarnya
Rumah Belajar Portalnya
Maju Indonesia

Berbagi dan Berkolaborasi
Belajar Bersama Rumah Belajar
 
#PusdatinKemendikbudristek
#PembaTIK2021
#DutaRumahBelajar2021
#RumahBelajar2021
#BerbagiTIK

Selasa, 09 November 2021

NGOPI JALI (NGOBROL PINTAR SRB JAWA BALI)

 


Senin, 8 November 2021 kami Sahabat Rumah Belajar (SRB) Provinsi Bali bersama SRB Provinsi Jawa Barat dan SRB Provinsi Jawa Timur mengadakan kegiatan berbagi dan berkolaborasi dengan nama kegiatan NGOPI JALI. Kegiatan dilakukan secara daring dengan memanfaatkan aplikasi zoom meeting. Berikut adalah susunan acara sekaligus pembagian tugas dalam menyampaikan materi.
Peserta yang terdaftar sebanyak 63 peserta. Berikut adalah link yang menyajikan data peserta yang mengikuti webinar NGOPI JALI. 



Kegiatan webinar diselingi dengan kuis dengan memanfaatkan aplikasi Quizizz. Peserta yang berada pada peringkat 6 besar akan mendapatkan hadiah pulsa masing-masing sebesar Rp 25.000. Berikut adalah link drive hasil rekaman kegiatan berbagi dan berkolaborasi lintas provinsi. 


Pada webinar ini, saya bertugas sebagai pembawa acara sekaligus moderator dan penyaji materi layanan pusdatin seperti TV Edukasi, suara edukasi, dan m-edukasi.  Berikut adalah dokumentasinya. 


Terima kasih kepada Sahabat Rumah Belajar Provinsi Jawa Barat (Bapak Furqon), SRB Provinsi Jawa Timur (Mba Nastiti), SRB Provinsi Bali (Dayu, Bangkit, Mena) atas kesempatan yang diberikan untuk berkolaborasi dalam kegiatan webinar NGOPI JALI. Semoga kita tidak putus tali silaturahmi dalam menggaungkan Portal Rumah Belajar sampai ke pelosok nusantara.

Merdeka Belajarnya
Rumah Belajar Portalnya
Maju Indonesia

Berbagi dan Berkolaborasi
Belajar Bersama Rumah Belajar
 
#PusdatinKemendikbudristek
#PembaTIK2021
#DutaRumahBelajar2021
#RumahBelajar2021
#BerbagiTIK



Senin, 08 November 2021

Sosialisasi SRB Bali Tahun 2021 Wilayah Kota Denpasar

 


Berkat dukungan penuh dari Dinas Dikpora Kota Denpasar, akhirnya dalam waktu singkat kami dapat merencanakan dan melaksanakan kegiatan berbagi di wilayah Kota Denpasar. Kegiatan dilaksanakan selama kurang lebih 4 jam secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting. Plt. Kepala Dinas Dikpora Kota Denpasar membuka acara sosialisasi dan berbagi secara resmi pada hari Sabtu, 6 November 2021. Turut hadir Plt. Kepala Bidang Ketenagaan Dinas Dikpora, ketua MKKS SMP/MTs. Negeri dan swasta serta Duta Rumah Belajar Provinsi Bali. 




Kegiatan sosialisasi dan berbagi menyasar guru pada jenjang pendidikan TK, SD, SMP, SMA, SMK di wilayah kota Denpasar. Terdapat 334 peserta yang terdaftar. Berikut adalah surat resmi serta susunan acara pada hari Sabtu, 6 November 2021.

Berikut adalah link untuk mengetahui kehadiran peserta dalam kegiatan webinar yang dilaksanakan oleh SRB Provinsi Bali Tahun 2021 wilayah Kota Denpasar.


Saya bertugas sebagai pembawa acara, moderator, sekaligus pemateri. Saya memaparkan cara untuk mengakses layanan pusdatin lainnya seperti TV Edukasi, Suara Edukasi, dan m-edukasi serta menyampaikan praktik baik dalam kegiatan pembelajaran yang mengintegrasikan TV Edukasi dalam pembelajaran. Berikut adalah dokumentasi ketika saya menyajikan materi.


Saya menyampaikan bagaimana cara mengakses TV Edukasi, yaitu bisa melalui laman tve.kemdikbud.go.id atau mengunduh aplikasi TV EDUKASI pada playstore atau app store atau mengakses melalui youtube TV Edukasi. Selain itu, saya juga menyampaikan penugasan berupa pembuatan RPP yang terintegrasi portal Rumah Belajar atau layanan Pusdatin lainnya. 



Untuk menyaksikan kegiatan berbagi kami secara lengkap, silahkan menyaksikan melalui youtube berikut ini.



Terima kasih Pemerintah Kota Denpasar (melalui Dinas Dikpora Kota Denpasar), Duta Rumah Belajar Provinsi Bali, Rekan-rekan SRB wilayah Kota Denpasar, serta peserta webinar yang luar biasa. Jangan lupa untuk selalu memanfaatkan portal rumah belajar atau produk Pusdatin lainnya dalam kegiatan pembelajaran!

Merdeka Belajarnya
Rumah Belajar Portalnya
Maju Indonesia

Berbagi dan Berkolaborasi
Belajar Bersama Rumah Belajar
 
#PusdatinKemendikbudristek
#PembaTIK2021
#DutaRumahBelajar2021
#RumahBelajar2021
#BerbagiTIK


Kamis, 04 November 2021

Audiensi SRB Bali Tahun 2021 Wilayah Kota Denpasar

 


Sahabat Rumah Belajar (SRB) Provinsi Bali tahun 2021 wilayah Kota Denpasar melaksanakan rencana tindak lanjut (RTL), yaitu melakukan audiensi dengan Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kota Denpasar. Sebelumnya kami mengirimkan surat pengantar dari Pusdatin Kemdikbudristek kepada sekretaris pribadi Kadis Dikpora Kota Denpasar. Kemudian kami diagendakan untuk bertemu secara langsung dengan Bapak Dr. Ir. I Gusti Ngurah Eddy Mulya, S.E., M.Si. 

Audiensi dilaksanakan pada hari Selasa, 2 November 2021 pukul 12.00 WITA. Turut hadir Plt. Kepala Bidang Ketenagaan Dinas Dikpora Kota Denpasar, yaitu Bapak I Nyoman Suryawan, S.T. Sahabat Rumah Belajar wilayah Kota Denpasar terdiri atas 9 orang, namun hadir hanya 7 orang ketika kegiatan audiensi karena satu orang sakit dan satu lagi sedang berduka. 

Kami diterima di ruang kerja Kadis Dikpora Kota Denpasar. Kami menyampaikan gambaran tentang kegiatan pembaTIK setiap levelnya dan mohon bantuan agar diijinkan melakukan kegiatan sosialisasi di wilayah Kota Denpasar. Plt. Kepala Dinas Dikpora sangat menyambut baik kehadiran kami dan siap mendukung serta memfasilitasi kegiatan sosialisasi atau berbagi yang akan kami laksanakan.

Berikut adalah video dukungan dari Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kota Denpasar yang telah saya publikasikan pada media sosial Facebook (Ami Chacha).



Terima kasih kami ucapkan kepada Pemerintah Kota Denpasar melalui Dinas Dikpora yang bersedia mendukung, memfasilitasi, membimbing, serta memberikan doa restu kepada kami SRB Bali 2021 Wilayah Kota Denpasar.

Berbagi dan Berkolaborasi
Belajar Bersama Rumah Belajar

#PusdatinKemendikbudristek

#PembaTIK2021

#DutaRumahBelajar2021

#RumahBelajar2021

 #BerbagiTIK


Belajar Bersama Rumah Belajar (Asam, Basa, Garam)

 

Materi Pelajaran IPA Kelas 7 Semester Ganjil



Halo anak-anak kelas 7 jenjang pendidikan SMP

Pada blog ini akan bu Utami sajikan materi IPA yang kalian pelajari di semester ganjil.

Kita akan belajar tentang asam, basa, garam ya


Simaklah video dari TV Edukasi berikut ini untuk mendapatkan pemahaman tentan materi Asam, Basa, Garam!

Link Youtube untuk Tayangan TV Edukasi di atas adalah sebagai berikut.

Selamat menyaksikan anak-anak!

Kalian juga bisa mempelajari materi asam, basa, garam pada Fitur Utama Sumber Belajar di Portal Rumah Belajar. Pada Fitur Sumber Belajar kalian pilih konten web kemudian ketik kata kunci Larutan Asam, Basa, Garam maka akan muncul Multimedia Pembelajaran Interaktif (MPI) terkait materi tersebut. Atau kalian bisa mencoba mengklik tautan berikut ini

Setelah kalian menyaksikan video pada siaran TV Edukasi dan mencoba MPI pada fitur Sumber Belajar, selanjutnya silahkan kalian kerjakan LKPD berikut ini ya! untuk mengetahuai pemahaman kalian terhadap materi Asam, Basa, Garam. Selamat mengerjakan!

Bagaimana anak-anak?

Seru bukan belajar dengan Portal Rumah Belajar dan Layanan TV Edukasi?

Jangan lupa share juga ke teman-teman kalian ya!


Belajar bersama Rumah Belajar

Belajar di mana saja

Kapan saja

dengan siapa saja


Merdeka Belajarnya

Rumah Belajar Portalnya

Maju Indonesia


Sampai jumpa pada materi selanjutnya!