Rabu, 21 Oktober 2020

KILAS BALIK PERJALANAN PEMBATIK DARI LEVEL 1 SAMPAI LEVEL 4 TAHUN 2020 (Part 1)

 



Halo Sahabat Rumah Belajar
Perkenalkan saya Putu Sri Utami Dewi
Sahabat Rumah Belajar Provinsi Bali Tahun 2020
Saya adalah seorang pengajar IPA di SMP Negeri 3 Denpasar

Pada kesempatan ini saya ingin mengajak sahabat rumah belajar untuk mengikuti kilas balik perjalanan saya selama mengikuti kegiatan pembaTIK dari level 1 sampai dengan level 4 tahun 2020. 

Saya baru tahu kegiatan pembaTIK saat tahun 2019 ketika itu bertemu TRIO KOMANG (DRB 2017, DRB 2018, DRB versi Jejak Bali) di kegiatan TIK yang bertempat di aula Disdik Bali. Hanya saja saat itu sudah terlambat untuk melakukan pendaftaran. Saya pun belum tahu sebelumnya bahwa kegiatan ini ternyata sudah berlangsung sejak tahun 2017. Ternyata informasi belum tersebar secara merata di Kota Denpasar. Oleh karena itu, saya bertekad akan mengikuti kegiatan pembaTIK di tahun 2020. 

Tahun 2020 pun tiba, namun belum mendengar kabar tentang kegiatan pembaTIK dan bagaimana cara mendaftar. Seperti biasa informasi yang saya dapatkan terlambat lagi (😆 mungkin saya yang kurang bergaul). Bersyukur sekali saya masih bisa daftar pembaTIK level 1 di gelombang 19 tahun 2020. Ada cerita dibalik pendaftaran level 1 😎. Jadi saya itu belum tahu di mana daftar dan bagaimana cara daftar (gaptek sekali ya). Tuhan mengirimkan malaikat untuk membantu saya. Rekan saya Widiari dari SMP N 2 Denpasar menuntun saya untuk pendaftaran level 1 dan juga apa yang harus dilakukan selanjutnya.

Masih cerita di level 1. Jadi saat mengikuti kegiatan pretest  atau kuis itu ya (mohon maaf saya lupa) di tabel perkembangan saya lihat tidak muncul nilai. Kaget sudah, saya kira sudah tidak lulus, saat itu kejadian jam 11 malam. Paginya saya konsultasi ke Widiari, seperti mendapat angin segar ketika panas melanda. Jadi untuk level 1 kuis tidak masuk dalam penentuan kelulusan, hanya nilai ujian akhir dengan kkm 70 yang menjadi patokan kelulusan. Akhirnya saya bisa bernafas lega.

Ujian pembaTIK level 1 pun tiba, saat itu posisi saya di sekolah karena akan ada rapat panitia PPDB 2020. Ketika alarm HP bunyi "ujian pembatik level 1" spontan saya kaget karena saya kira deadlinenya 13.00 WITA dan saat itu alarm 12.00 WITA. Segeralah saya membuka LMS dan menjawab soal sebanyak 40 butir. Kaget lagi kaget lagi, susah sekali soalnya memang benar-benar dituntut kemampuan literasi yang baik. Pasrah menunggu hasilnya dan taaarrraaa lulus dengan nilai 88. Puji syukur Tuhan.

Selanjutnya dengan percaya diri melanjutkan ke pembaTIK level 2. Ketentuan kelulusan pada pembaTIK level 2 adalah ujian akhir dan tugas VLOG bagaimana kegiatan belajar dari rumah selama pandemi covid 19. Ujian mulai tenang (tidak segawat saat level 1) dan tugas vlog pun terselesaikan (saya memang suka tampil depan kamera 😊). Namun, kendala yang terjadi adalah server down kurang lebih 4 hari rasanya. Jadi saat detik-detik terakhir deadline akan mengunggah link vlog, LMS tidak bisa di akses. Panik? Sudah jelas. Sedih karena tidak ada pemberitahuan secara resmi selama 2 hari. Hari ketiga barulah dibuatkan pengumuman melalui media sosial dan melalui laman simpatik bahwa sedang diadakan maintenance. Akhirnya kami gelombang 19 di level 2 mendapat kelonggaran sampai tanggal 5 Juli 2020.

Tidak sabar menanti pengumuman kelulusan level 2 (sudah percaya diri) akhirnya yang ditunggu pun tiba. Saya lulus dan bisa mengikuti kegiatan pembaTIK level 3. Setiap kenaikan level akan diikuti oleh kenaikan tingkat kesulitan dan tagihan yang tinggi. Untuk bisa lulus di pembaTIK level 3, peserta harus mengikuti ujian akhir, aktif di forum diskusi, dan membuat video pembelajaran atau multimedia pembelajaran interaktif. Ketika memasuki level 3 gelombang 16 kami dibuatkan WAG dan bimbingan secara tatap maya sebanyak dua kali. Pada tatap maya kedua diadakan kuis berhadiah pulsa Rp 100.000 dan saya pemenang pertama (Puji Tuhan). Saat itu kenangan saya adalah kehadiran Alm. Bapak Hendriawan Widiatmoko yang memberikan kami motivasi, bimbingan, dukungan, dan memberikan saya hadiah. Beliau selalu berkenan membalas chat walau di malam hari. Pada kesempatan ini saya ingin menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya semoga amal ibadah Beliau diterima dan mendapatkan tempat yang layak di sisi-Nya (Amin).

Baiklah mari lanjut flashback. Ujian akhir pembaTIK level 3 baru bisa saya kerjakan pada pukul 11 malam waktu Bali karena saya baru sampai dari kampung untuk melakukan persembahyangan karena keesokan harinya ibu mertua harus operasi pemasangan selang. Saya berharap sekali antara keluarga dan karir bisa balance. Akhirnya setelah lama menanti, ada pemberitahuan di WAG tentang kelulusan pembaTIK level 3. Wah senangnya saya lagi-lagi puji syukur Tuhan. Rejeki anak soleh ya bisa lulus walau dengan terseok-seok menjalaninya di tengah kesibukan menjadi guru, menjadi mama, menjadi istri, menjadi anak, menjadi menantu, dan menjadi anggota masyarakat. 

Tidak cukup sampai disitu, masih deg-degan karena belum ada pengumuman 30 besar di masing-masing provinsi untuk bisa melanjutkan ke pembaTIK level 4. Sebenarnya awal ikut pembaTIK dari level 1 tidak berharap banyak karena sadar akan kemampuan TIK yang sangat jauh di bawah standar, makin naik level makin gregetan seperti sedang main game di HP. Penasaran apa saya yang gaptek ini bisa menjadi salah satu orang yang beruntung lolos ke level 4? Akhirnya terjawab sudah ketika menemani ibu mertua laser batu ginjal, tiba-tiba ada notifikasi di HP "Peserta PembaTIK Level 4 Bali". Wooowww puji syukur Tuhan ternyata saya beruntung diberikan kesempatan. 

Perjalanan sesungguhnya baru saja dimulai. Syok lagi syok lagi. Setelah semua peserta terkumpul komplit di WAG ternyata saya hanyalah butiran debu di antara berlian. Orang-orang hebat dan juga banyak yang sudah berpengalaman di kegiatan pembaTIK dari tahun 2018 dan juga 2019. Mulai turun rasa percaya diri saya saat itu. Dengan kemampuan standar ke bawah bagaimana ke depannya saya bisa menyelesaikan tugas pembaTIK Level 4?

Mau tahu bagaimana kelanjutannya???
Lanjutkan ke bagian kedua ya masih dengan judul yang sama "Kilas Balik Perjalanan PembaTIK dari Level 1 sanpai Level 4 Tahun 2020".


Semangat berbagi 💖


Belajar dengan Rumah Belajar

Belajar di mana saja, kapan saja, dengan siapa saja



Merdeka Belajarnya

Rumah Belajar Portalnya 

Maju Indonesia


Berikut ini adalah VLOG belajar dari rumah bersama rumah belajar yang merupakan tugas pembaTIK Level 2 tahun 2020 :



Berikut ini adalah VIDEO PEMBELAJARAN yang merupakan tugas pembaTIK Level 3 tahun 2020 :



Berikut ini adalah video terkait RIWAYAT HIDUP yang merupakan tugas pra pembelajaran pembaTIK Level 4 tahun 2020 :



Tidak ada komentar:

Posting Komentar